Sabtu, 02 Februari 2019

Oleh : Niken Lutfiana
Menggapai Sebuah Mimpi
See the source image
    Semua orang memiliki mimpi. Mimpi dan cita-cita pada dasarnya sama. Mimpilah yang mengantarkan seseorang pada cita-citannya. Banyak orang yang selalu berangan-angan untuk sukses. Memiliki mimpi untuk menjadi orang besar di masa yang akan datang.

    Namun, banyak dari kita yang hanya menikmati mimpi itu, yang hanya bermimpi tetapi enggan mewujudkannya menjadi kenyataan. Kadang kita sendiri mudah menyerah dengan mimpi-mimpi yang sudah kita gantungkan setinggi langit, tanpa mau berusaha keras mewujudkannya.

    Bermimpi adalah salah satu cara agar kita bisa memotivasi diri kita sendiri, tapi itu saja tidak cukup. Kita juga perlu bukti bahwa mimpi yang sudah kita ciptakan itu nyata adanya. Apapun impian yang kita miliki, selama kita tidak melakukan tindakan dan sebuah upaya maka mimpi  tersebut hanyalah sebuah mimpi saja yang tidak pernah menjadi kenyataan. Sebab kita hanya memimpikannya saja tanpa melakukan upaya mewujudkannya.
   Upaya-upaya untuk mewujudkan mimpi ada berbagai cara seperti:
1. Berdoa
        Berdoa adalah rayuan kepada Tuhan agar segala sesuatu yang kita harapkan dapat terwujud. Berdoa merupakan hal yang paling penting karena berdoa adalah jembatan yang menghubungkan kita dengan Tuhan YME. Dengan berdoa diharapkan mimpi kita akan menjadi kenyataan.
2. Efisien terhadap waktu
         Jangan menunda pekerjaan! Hal itu merukapan kunci untuk meraih kesuksesan. Karena setiap waktu itu berharga. Jika kita bisa memanfaatkan waktu maka kita akan memperoleh banyak manfaat.
3. Percaya Diri
        Pada zaman sekarang setiap orang dituntut untuk memiliki kepercayaan diri dalam segala hal banyak dari aspek kehidupan memerlukan kepercayaan diri. Seperti halnya berbicara didepan umum, berani mengungkapkan gagasan atau pendapat didepan umum untuk memulai langkah memiliki rasa percaya diri.
4. Memilih lingkungan yang baik
        Lingkungan dan pergaulan sangat mempengaruhi perilaku atau sikap seseorang. Jika lingkungan yang buruk maka pengaruh burukpun akan dimiliki oleh seseorang tersebut. Demikian pula dengan lingkungan yang baik maka pengaruh baikpun akan dimiliki.
       
     Terwujudnya impian itu karena kita bertindak, bukan hanya sekedar melamunkannya saja tanpa melakukan sesuatu hal yang dapat memuliakan diri kita. Peluang selalu ada di sekitar kita tinggal bagaimana kita bisa melihat peluang di dalam kehidupan kita setiap hari. Jika kita pintar melihat peluang, maka selanjutkan kita akan pintar menseleksi peluang-peluang baik dan mencari yang terbaik untuk diri kita. Jika sudah pintar menseleksi maka selanjutkan kitalah yang akan menciptkan peluang kebaikan itu untuk orang lain. Sukses selalu untuk kita semua.

    Let's get up! Dunia ini terlalu indah untuk kita sia-siakan hanya sekedar bermimpi saja. Tidak mudah memang, tapi selama kalian memiliki tekad segala hal yang tidak mungkin akan menjadi mungkin. Semua hanya tergantung pada langkah apa yang kalian ambil hari ini. Menjadikannya nyata atau hanya sekedar menjadi sebuah angan-angan. Itu hanya tergantung pilihan apa yang telah kalian putuskan. Menjadi orang sukses di kemudian hari dengan memulai langkahmu.
   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar